HomeAplikasiKenapa Shopee Paylater Tidak Ada, Intip 5 Penyebab Ini
Kenapa Shopee Paylater Tidak Ada, Intip 5 Penyebab Ini
Aplikasi

Kenapa Shopee Paylater Tidak Ada, Intip 5 Penyebab Ini

Sejak peluncurannya, fitur Shopee Paylater telah terbukti membantu transaksi banyak pengguna Shopee. Dengan fitur ini, bisa mendapat banyak keuntungan dan...

Terakhir diperbarui: February 21, 2025 - 1:42 pm

Bagikan artikel

Sejak peluncurannya, fitur Shopee Paylater telah terbukti membantu transaksi banyak pengguna Shopee. Dengan fitur ini, bisa mendapat banyak keuntungan dan kemudahan.Namun masih ada pelanggan yang komplain tentang kenapa Shopee Paylater tidak ada di aplikasi? Simak beberapa penyebabnya berikut ini:

1. Akun Shopee Baru

Untuk bisa menikmati fitur Shopee Paylater, pengguna harus memenuhi beberapa syarat. Misalnya, jumlah transaksi tertentu, jangka waktu kepemilikan akun, dan level merchant tertentu. Persyaratan ini baru bisa didapatkan setelah pengguna menyelesaikan beberapa transaksi hingga memenuhi jumlah minimalnya.

Dari sini bisa disimpulkan bahwa akun baru sudah pasti belum memenuhi syarat tersebut. Jadi, untuk pengguna baru, kenapa Shopee Paylater tidak ada? Jawabannya tentu karena akun yang digunakan masih baru dan belum memenuhi syarat. Karenanya, gunakan dulu akun Shopee untuk bertransaksi ya.

2. Jumlah Transaksi Shopee Tidak Memenuhi

Beberapa pengguna lama masih juga mengeluhkan Shopee Paylater yang tidak muncul. Padahal pengguna perlu menggunakannya untuk mendapatkan penawaran yang bagus.

Jika hal ini terjadi, periksa jumlah minimal transaksi pada syarat dan ketentuan pengaktifan Shopee Paylater. Kemudian sesuaikan dengan jumlah transaksi dalam akun.

Biasanya pelanggan akan menemukan bahwa jumlah transaksi yang dimiliki tidak memenuhi jumlah minimal. Hal ini tentu menghambat pengaktifan Shopee Paylater. Untuk itu, lakukan beberapa transaksi lagi agar memenuhi syarat pengaktifan Shopee Paylater.

3. Level Merchant Belum Gold

Pengguna Shopee pasti tahu bahwa Shopee menerapkan beberapa tingkatan merchant. Tingkatan tersebut akan terupgrade setelah memenuhi beberapa syarat tertentu. Urutan levelnya dimulai dari classic, yang kedua silver, dilanjutkan dengan gold, dan yang tertinggi silver. Level ini ditentukan dari jumlah transaksi pengguna.

Untuk persyaratan aktivasi Shopee Paylater, Shopee menerapkan persyaratan minimal level yang harus dicapai. Dalam hal ini, level yang diminta adalah Gold Merchant.

Untuk itu, coba cek terlebih dahulu level merchant yang dimiliki apakah sudah mencapai level gold? Jika belum, lakukan beberapa transaksi lagi.

4. Belum Melakukan Verifikasi

Meski semua persyaratan sudah sesuai, masih ada saja pelanggan yang belum menemukan opsi Shopee Paylater dalam pada cara pembayaran. Hal ini dikarenakan memang pengguna harus melakukan verifikasi terlebih dahulu. Tanpa melakukan verifikasi, Shopee Pay Later tidak akan bisa digunakan.

Menu verifikasi ini bisa ditemukan di bagian akun saya. Pada bagian ini akan ada opsi Shopee Paylater. Lakukan verifikasi ada menu verifikasi di dalamnya.

Caranya cukup mudah. Pengguna hanya akan diminta foto KTP beserta foto diri sendiri yang memegang KTP. Setelahnya Shopee akan melakukan verifikasi beberapa saat.

5. Versi Aplikasi Lawas

Yang terakhir adalah masalah yang jarang disadari oleh pengguna, yaitu versi aplikasi yang terlampau lawas. Shopee baru memunculkan fitur Shopee Paylater beberapa saat yang lalu.

Hal ini membuat versi aplikasi yang digunakan tentu harus sudah merupakan versi yang mendukung penggunaan Shopee Paylater. Untuk mengetahui versi aplikasi yang dipakai, pengguna bisa langsung masuk ke layanan penyedia aplikasi.

Disana akan terlihat versi aplikasi pengguna serta layanan pembaruan. Jika menu pembaruan tersedia, pengguna bisa melakukan pembaruan aplikasi terlebih dahulu dan kembali mengecek fitur Shopee Paylaternya.

Itulah beberapa penyebab kenapa shopee paylater tidak ada yang perlu diketahui. Setelah ditemukan penyebabnya, pengguna jadi bisa menemukan solusi yang sesuai untuk Shopee Paylaternya. Namun, jika ternyata tidak ada penyebab yang sesuai, langsung hubungi layanan pelanggan untuk segera mendapatkan bantuan.

Tags

Bagikan artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tap outside to close