Akulaku adalah aplikasi pinjaman online khusus pengguna yang membutuhkannya. Saat ini, Akulaku juga sudah terhubung ke marketplace lain seperti Lazada. Agar bisa dimanfaatkan, maka pengguna harus tahu dulu cara mengaktifkan Akulaku di Lazada secara menyeluruh.
Jika sudah diketahui bagaimana caranya, maka aplikasi ini akan terhubung dengan Lazada dan bisa langsung dimanfaatkan untuk proses pembayarannya. Penasaran bagaimana caranya? Simak daftar uraian dan ulasan yang ada di bagian bawah ini secara mendetail:
Cara Mengaktifkan Akulaku di Akun Lazada
Sebenarnya, pilihan Akulaku akan langsung muncul di pilihan pembayaran Lazada. Namun hal ini tidak terjadi pada setiap akun yang dipakai. Oleh sebab itu, proses pengaktifan tentunya harus dilakukan agar dua aplikasi ini bisa saling terkoneksi.
Setidaknya ada dua metode utama yang bisa dipilih. Dua metode ini juga memiliki langkah penerapan yang berbeda. Oleh sebab itu, penting untuk memahami setiap langkah dan poin yang ada. Simak dua penjelasan di bawah ini untuk mengetahui detail lengkapnya:
1. Ajukan Otorisasi Akulaku ke Lazada
Metode pertama yang bisa dimanfaatkan adalah dengan mengajukan otorisasi Akulaku agar bisa dipakai di Lazada. Langkah ini sebenarnya tidaklah sulit. Pengguna hanya perlu masuk ke menu otorisasi yang ada di Akulaku, dan isis beberapa data yang dibutuhkan.
Komponen data yang perlu diisi adalah nomor HP yang dipakai untuk akun Akulaku. Selain itu, isis juga beberapa komponen data lainnya. Dengan menerapkan langkah ini, maka nantinya Akulaku akan menjadi pilihan pembayaran lain yang muncul di Lazada.
2. Hubungi Call Center Akulaku
Kemudian untuk metode kedua yang bisa dipakai adalah dengan menghubungi call center Akulaku. Apabila metode pertama di atas tidak membuahkan hasil dan Akulaku tidak muncul di Lazada, maka pakai saja metode kedua ini. Proses ini juga tergolong mudah dan ringkas.
Langsung saja melakukan panggilan ke bagian call center Akulaku dan utarakan apa yang menjadi permasalahan. Nantinya, pihak Akulaku akan membantu penyelesaian yang dibutuhkan. Langkah ini termasuk yang mudah untuk diterapkan karena akan dibantu oleh pihak Akulaku langsung.
Penyebab Akulaku Tidak Muncul di Lazada
Namun bukan hanya karena belum diaktifkan, ada beberapa penyebab lain kenapa Akulaku tidak muncul di Lazada. Jadi selain mengetahui cara mengaktifkan Akulaku di Lazada, harus tahu juga apa saja penyebab lain yang mungkin muncul dan timbul. Berikut beberapa alasannya:
1. Cicilan Akulaku Belum Lunas
Penyebab utama kenapa Akulaku belum muncul di Lazada adalah karena masih ada cicilan yang belum dilunasi. Hal ini tentunya akan menghambat proses pembayaran dengan Akulaku di Lazada. Oleh sebab itu, lunasi dulu cicilan di Akulaku agar permasalahan selesai.
2. Limit Tidak Mencukupi
Alasan lain yang sering terjadi adalah limit yang tidak mencukupi. Jika nominal pembayaran di Lazada lebih besar dari limit Akulaku, maka pembayaran dengan Akulaku tidak akan tersedia. Oleh sebab itu, pastikan untuk mengecek terlebih dahulu untuk mengetahui komponen limitnya.
3. Akun Akulaku Sedang Ditangguhkan
Aspek lain yang mungkin saja terjadi adalah karena akun Akulaku yang sedang ditangguhkan. Jika pengguna sempat menyalahi aturan Akulaku, maka akunnya tidak akan bisa dipakai sementara waktu. Dengan demikian, Akulaku tidak akan muncul di Lazada.
Semua penjelasan mengenai cara mengaktifkan Akulaku di Lazada di atas tentunya bisa langsung dipahami. Dengan adanya penjelasan di atas, maka pengguna tidak perlu bingung lagi jika Akulaku tidak terhubung dengan Lazada. Oleh sebab itu, pahami setiap poinnya.